Sesudah Memalu Pakai Tangan, Pesilat Cantik Ini Coba Robohkan Pohon


Pesilat wanita Indonesia, Chintya Candranaya


UNIK – Pesilat wanita Indonesia, Chintya Candranaya menjadi sorotan menyusul aksi pamer ilmunya di media sosial instagram pribadinya. Setelah memalu paku memakai tangan, sekarang Chintya mencoba untuk merobohkan pohon kelapa. 
Pamer ilmu itu ditunjukkannya pada Selasa 21 April 2020 lalu. Kali ini dia bukan mengasah kekuatan tangannya melainkan kedua kakinya. 
Pohon kelapa ditendang beberapa kali menggunakan kaki kanan dan kirinya. Yang mengejutkan pohon tersebut bergetar setiap tendangan yang diberikan. 



View this post on Instagram

A post shared by Chintya Candranaya (@chintyacandranaya) on
"No time to rest, stay healthy stay string dan stay safe. Beladiri itu termasuk edukasi. Karena beladiri mengajarkan kita untuk menjadi sehat sekaligus kuat juga punya rasa disiplin yang tinggi dan pandangan yang jauh. Jangan pernah berhenti melatih untuk membina diri menjadi lebih baik," tulis Chintya. 
Sebelumnya Chintya beberapa kali mengunggah video kebolehan kekuatan tangan kosongnya. Pada Kamis 16 April 2020, dengan memakai tangan kosong dia menancapkan paku. 
Video dengan durasi satu menit ini memperlihatkan bagaimana semua disiapkan sedemikian rupa. Ujung paku yang menancap ke sebuah kayu yang ditempel kedua sisinya dengan bangku agar tidak terlepas. 
Dengan mengambil nafas panjang, Chintya memukulkan telapak tangannya ke paku sebanyak dua kali dan secara mengejutkan paku tersebut menancap sempurna. 

Sumber : Viva.co.id